Melepaskan Kenangan

Ada segumpal rasa yang tersimpan dalam ingatan

Untuk dirimu yang hanya sebatas kenangan

Meski dirimu telah menjadi cerita ku yang lalu

Tak bisa ku pungkiri, masih ada rasa yang membekas di hati ku


Kuakui ada rindu di aliran darah ku

Yang terkadang membuat ingin lupa

Bahwa ada cerita telah meninggalkan kisahnya

Dan kebersamaan kita hanya sebatas cerita


Sungguh, aku ingin berhenti mengingat

Melepas segala yang mengikat, terjerat

Dan inginku belajar melupakan mu, meski itu bukan kehendak ku

Saat ku sadari, telah ada cinta yang lain di hidupmu


Terlalu banyak air mata jatuh di pipi di atas secarik kertas

Saat mengingat kisah yang telah pergi

Aku akan pergi meninggalkan semua kenangan

Meninggalkan mu hingga bayanganku pun tak bisa kamu temukan 

Karna bagiku, 

Kamu telah menjadi cerita yang indah dan harus aku lupakan. 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Entah kamu yang datang terlambat, atau cintaku padamu?

Aku Pikir Hanya Aku

Rindu, Berisik !!