May I ?

Boleh aku jadi tujuanmu ? 

Pelabuhan tempat kapal pulang

Bandara tempat pesawat berhenti terbang

Stasiun tempat kereta api sampai tujuan

Atau bahkan pangkalan

Tempat ojek menunggu penumpang


Boleh aku jadi tujuanmu ? 

Tempat hati menetap teduh

Tempat peluk disaat pelik penuh

Tempat ternyaman disaat butuh

Tempat bersandar ketika jenuh 

Tempat canda tawa disaat jarak membunuh


Boleh aku jadi tujuanmu ? 

Tempat terakhir untuk kau menetap 

Dari hubungan yang pernah tersesat 

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Entah kamu yang datang terlambat, atau cintaku padamu?

Aku Pikir Hanya Aku

Rindu, Berisik !!